oleh

Pemda Mimika Bersih Kota Jelang MTQ XXX Tingkat Provinsi se-Tanah Papua

TIMIKA, pojokpapua.id – Pemerintah Kabupaten Mimika melakukan berbagai persiapan untuk menjadi tuan rumah penyelenggaraan ajang Musabaqoh Tilawatil Qur’an (MTQ) XXX Tingkat Provinsi se-Tanah Papua. Salah satu langkah yang diambil adalah aksi bersih-bersih kota yang dilakukan pada Rabu, 19 Juni 2024. Kegiatan ini melibatkan Pemda Mimika bersama TNI/Polri, organisasi masyarakat, organisasi pemuda, organisasi wanita, LSM, paguyuban, masyarakat, dan para pelajar.

Aksi ini dilaksanakan sebagai tindak lanjut dari Surat Edaran Plt Bupati Mimika, Johannes Rettob, yang menyerukan pentingnya menjaga kebersihan dan kenyamanan lingkungan untuk menyambut para tamu dari luar daerah. Asisten III Setda Mimika, Anace Hombore, mengajak seluruh elemen masyarakat untuk turut serta menjaga kebersihan dan kenyamanan lingkungan.

“Saya ajak semua pihak berpartisipasi dalam kegiatan ini. Jika kota bersih, indah, aman, dan nyaman, maka pagelaran MTQ juga berjalan lancar,” ujar Anace.

Ia juga menekankan pentingnya sosialisasi kepada masyarakat Timika untuk menjaga kebersihan dan membuang sampah pada tempatnya. “Stop buang sampah sembarangan dan mari kita jadi tuan rumah yang baik, siap sukseskan MTQ,” tambahnya.

Kegiatan bersih-bersih kota dilakukan di berbagai lokasi strategis, termasuk tempat pelaksanaan lomba MTQ seperti pelataran Gedung Eme Neme Yauware, pelataran Masjid Agung Babussalam, pelataran Hotel Timika Raya, dan pelataran Kantor Disdukcapil. Selain itu, aksi ini juga dilaksanakan di sejumlah ruas jalan di sekitar kota Timika.

Aksi bersih-bersih kota ini dimulai dengan apel di Lapangan Bekas Pasar Swadaya di Jalan Yos Sudarso. Setelah apel, peserta dibagi ke dalam kelompok-kelompok untuk membersihkan sejumlah ruas jalan utama di Kota Timika. Kegiatan ini diharapkan dapat menciptakan lingkungan yang bersih dan nyaman bagi para tamu yang datang untuk mengikuti ajang MTQ, serta meningkatkan kesadaran masyarakat akan pentingnya menjaga kebersihan lingkungan.(*)

Komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

News Feed