TIMIKA, pojokpapua.id – Kebakaran hebat melanda Jalan Yos Sudarso pada Jumat (7/6/2024) di depan Bank Papua, menghanguskan beberapa rumah dan kios di sekitarnya. Insiden ini menyebabkan kepanikan di antara warga dan mengakibatkan kerugian materil.
Hj. Neni, salah seorang korban, menceritakan bahwa saat kebakaran terjadi, dia sedang membuat puding pesanan pelanggan. “Saat sedang membuat puding, saya mendengar ada yang berteriak kebakaran. Ketika saya keluar, saya melihat bagian belakang rumah sudah gelap karena asap,” ujar Hj. Neni dengan nada cemas.
Petugas pemadam kebakaran segera tiba di lokasi setelah menerima laporan. Beberapa unit mobil pemadam dikerahkan untuk mengendalikan api. Meskipun demikian, proses pemadaman menghadapi tantangan besar karena bangunan yang berdempetan dan sebagian besar terbuat dari kayu yang mudah terbakar.
Penyebab kebakaran masih dalam penyelidikan. Polres Mimika juga langsung merespon kejadian ini dan menyelidiki penyebab kebakaran.(*)











Komentar