TIMIKA, pojokpapua.id – Modus penipuan dengan mencatut nama pejabat kembali terjadi. Kali ini nama dan jabatan Kapolres Mimika, AKBP Komang Budiartha, SIK di catut pelaku penipuan mengakibatkan beberapa pengusaha menjadi korban hingga puluhan juta rupiah.
Menanggapi kasus tersebut, Kapolres Mimika menyampaikan kepada masyarakat agar tidak mempercayai segala bentuk permintaan, baik uang atau janji-janji mengatasnamakan dirinya. “Penipuan atasnama saya, itu tidak benar,”tegas Kapolres yang ditemui di Mapolres Mimika pada Rabu (20/11/2024).
Ia mengungkapkan, pihaknya sudah melacak terkait keberadaan pelaku. “Kita sudah cek, ternyata pelakunya berada di Makassar,”ungkap AKBP Komang.
Kapolres mengatakan modus penipuan seperti itu, sudah sering dilakukan oleh para pelaku kejahatan. “Itu jenis-jenis penipuan yang sudah biasa dilakukan. Saya punya nomor handphone cuma 1 saja, selain itu berarti penipuan dan itu bukan saya,”tegas AKBP Komang.
Sebab itu Kapolres mengimbau masyarakat, supaya lebih berhati-hati dengan modus penipuan tersebut. “Kami sudah dapat laporan, ada beberapa pengusaha lalu OPD juga yang jadi korban penipuan tersebut. Saya tegaskan, foto yang mereka pakai untuk foto profil itu saat saya jadi Kapolres Boven. Jadi itu penipuan,”ucap AKBP Komang.(*)
Komentar